May 25, 2012

Lady Gaga Bicara Soal Penolakan di Indonesia



Mendapat kecaman dari sebuah ormas di Indonesia dan sempat tidak diizinkan pihak kepolisian untuk konser perdananya, membuat penyanyi sensasional Lady Gaga gerah.
Lady Gaga akhirnya angkat bicara soal kritik tajam terkait penampilan seksinya melalui akun twitter milik dia.

"Saya dapatkan situasi di Jakarta ada dua hal. Pertama  pemerintah di sana menuntut saya untuk menyensor acara, dan ekstremis agama secara terpisah memberi ancaman kekerasan," tulis pelantun "Poker Face" itu dalam akun @ladygaga.

Lady Gaga mengaku tetap menunggu konser perdananya di Indonesia. "Jika konser berlangsung sesuai jadwalnya, saya akan tampil di konser BTWBall sendiri," tulis dia lagi.

Sebelumnya pihak promotor, Big Daddy, melalui twitternya optimistis konser Lady Gaga dapat digelar di Stadion Gelora Bung Karno pada 3 Juni mendatang.
Mereka sudah menyiapkan berbagai keperluan pengaman jelang konser tersebut dan siap memenuhi syarat yang ditetapkan. "Di GBK akan kami bikin beberapa ring keamanan. Maaf, impactnya bakal butuh waktu lebih untuk masuk ke venue-nya gara-gara ada banyak checkpoint," tulis Big Daddy.

Sumber.

0 comments:

Post a Comment